Banyak sekali makanan di Indonesia yang membutuhkan sayur rebus sebagai
pelengkapnya. Misalnya saja , gado-gado, pecel, lotek, urap-urap dll. Sayur-sayur tersebut akan terasa lezat dan segar dinikmati dengan
nasi hangat.
Sayang beribu kali sayang, sayur hijau yang direbus sering
kehilangan warna hijaunya. Sehingga warnanya berubah menjadi agak kecokelatan dan kurang menarik untuk dinikmati.
Nah, sekarang kami punya tips bagaimana caranya agar sayur hijau tersebut tidak berubah warna alias tetap hijau walaupun sudah direbus. Caranya cukup simpel dan mudah :
- Pertama, Rebuslah air secukupnya, kurang lebih 1 literan lah.
- Lalu, Tuangkan 1 sendok teh garam ke dalam air rebusan tadi.
- kemudian, Masukkan sayur hijau, rebus seperti biasa, angkat, dan tiriskan.
- Sayur Anda akan tetap hijau dan cantik dengan cara ini.
- Jika
Anda juga merebus sayur lain, dahulukanlah sayur dengan warna pucat.
Misalnya kubis, taoge, wortel, baru tuangkan garam pada air rebusan
untuk merebus sayuran yang berwarna hijau.
Gampang sekali, bukan? Silahkan anda coba di dapur anda masing-masing. hehehhh :D Selamat Mencoba Qaqaaaaa :D
No comments:
Post a Comment